Friday, November 29, 2013

7 Aturan Pacaran yang Sudah Ketinggalan Zaman



Banyak "peraturan" yang harus Anda ikuti ketika mulai berpacaran. Sayangnya, beberapa peraturan sebenarnya sudah ketinggalan zaman (dan hanya omong kosong). Ini kan sudah bukan lagi tahun 1960-an.

Tanpa banyak basa-basi, saya akan membahas peraturan berpacaran yang sudah basi, menyanggahnya, dan memberikan saran yang lebih baik, terkini, dan alternatif yang lebih bisa diterapkan.

1: Pria yang harus membayar saat sedang jalan-jalan.

Sesekali Andalah yang harus membayar, karena itu akan menunjukkan Anda orang yang kuat dan mandiri.

2: Pria membukakan pintu untuk wanita.

Peraturan Revisi: Buatlah seperti permainan — siapa pun yang berhasil mencapai pintu duluan itu juaranya dan jelas lebih kuat (dan lebih keren).

3: Pria harus menelepon duluan.

Kalau Anda tidak menguntitnya dan meneleponnya 87.264 kali dan langsung menutupnya ketika dia menjawab, TIDAK ADA alasan Anda tidak boleh menelepon dia hanya untuk mengatakan, "Hai."

4: Jual mahal itu seksi.

Jual mahal itu menyebalkan. Pria tidak suka wanita menyebalkan. Tidak berarti Anda harus berubah menjadi penguntitnya, tapi Anda bisa menjelaskan apa yang Anda inginkan dan tidak inginkan dalam sebuah hubungan.

5: Ketika Anda serius berhubungan dengan seseorang, kalian harus selalu bersama.

Anda bukan anak kembar siam. Jadi buat waktu bersama Anda spesial dan jangan biarkan hal itu merusak keseluruhan kehidupan Anda. Jika tidak, mungkin harus dilakukan operasi untuk memisahkan Anda dan pasangan. 

6: Kalian berdua tidak punya pengalaman berpacaran sebelumnya dan itu disengaja — kalian berdua menjaga diri untuk calon pasangan hidup.

Tidak ada alasan Anda berpura-pura hidup di dunia kartun Disney dan sedang menunggu pangeran tampan. Bangun, Putri, dan hirup udara abad ke-21! Dekat dengan seseorang beberapa kali dalam hidup Anda bukan hal yang salah. Anda berhak memilih yang terbaik bukan?

7: Malam berpacaran itu Sabtu. Hanya itu.

Sabtu hanyalah hari biasa dan nikmati sesuka Anda — dengan atau tanpa kekasih. Saya sarankan menonton “Monster Truck Rallies,” tapi biasanya itu ditayangkan pada Minggu, kalau televisi saya tidak berbohong.

Alasan Pria Suka Wanita Kurus


Alasan Pria Suka Wanita Kurus
Seorang pria selalu menginginkan wanita kurus dalam pelukannya.

Pengaruh televisi dan ukuran tubuh artis yang kurus dan hot telah membuat pria berfantasi.

Namun, preferensi pria bervariasi. Banyak pria suka wanita bertubuh gemuk tapi mayoritas pria menyukai wanita kurus.

Setengah pria memutuksan pacarnya karena kelebihan berat badan.

Menurut sebuah survei baru, sebagian besar pria tidak suka berkencan dengan wanita gemuk. Jadi, ini dia beberapa fakta dan alasan pria lebih suka wanita kurus yang dishare boldsky, Kamis (27/12):
Wanita kurus hot

Ketika Anda melihat bagian pinggan ke pinggul, seorang wanita kurus akan memiliki kurva sempurna yang bisa mengubah Anda. Semakin baik rasio, wanita kurus akan lebih hot.
Wanita hot terlihat baik dalam segala hal

Wanita kurus dapat terlihat sangat sensual dan menarik jika menggunakan gaun sempurna. Pria senang berkencan dengan wanita kurus jika memiliki payudara besar dan pinggang kecil.
Mudah untuk diangkat

Pria merasa mudah untuk mengangkat wanita kurus. Ini adalah salah satu alasan utama mengapa pria suka wanita kurus, dibandingkan wanita gemuk.
Tipis tapi tidak kurus

Ada garis tipis perbedaan antara tipis dan kurus. Wanita kurus terlihat sehat dan memiliki kurva sempurna seperti model. Wanita kurus memiliki massa tubuh yang sangat kurang untuk memamerkan aset mereka seperti payudara atau bokong.
Fleksibel di tempat tidur

Wanita kurus dan langsing sangat mudah diatasi di tempat tidur, berbeda dengan wanita gemuk. Jika Anda ingin wanita Anda menjadi lebih panas di tempat tidur, ia harus menjadi kurus.

Setujukah Anda dengan alasan-alasan tersebut?

Kreatif Rayakan Valentine!


Kreatif Rayakan Valentine!
Tahun ini bisa jadi Anda tidak punya waktu khusus merayakan hari kasih sayang bersama pasangan. Karena Valentine Day yang dirayakan setiap tanggal 14 Februari jatuh tepat hari Selasa. 

Tapi jangan khawatir, Genius Beauty akan berbagi skenario untuk menghabiskan Hari Valentine Anda dengan pasangan tetap romantis. 

Ungkapan Cinta Pagi Hari

Skenario pertama, untuk para wanita bisa memberikan kejutan menyenangkan bagi pasangan sepanjang hari. Caranya, ambil lipstik lalu tuliskan beberapa kata kecil yang menjadi petunjuk bagi pasangan Anda yang mengarahkannya ke dapur. Voila, di dapur siapkan kejutan sarapan cinta untuknya.

Sarapan Valentine

Jika Anda sarapan pagi bersama setiap hari, di Hari Valentine ini Anda disarankan membuat sarapan lebih beragam. Cetak telur dadar dalam bentuk hati. Atau membuat cappucino, kemudian ambil tusuk gigi dan hati-hati buatlah gambar jantung dengan bubuk coklat di busa susu. 

Biarkan Dia Temukan Tanda Cinta

Skenario ini akan terus berlanjut, dan Anda bisa membuat pasangan Anda menemukan tanda cinta di beberapa tempat sepanjang hari. Anda bisa menyelipkan catatan kecil indah di dompetnya, saku celana, kantong kartu bisnisnya. Tanda-tanda cinta ini akan membuat pasangan Anda cepat pulang ke rumah.

Hari Valentine itu sendiri
Sehari penuh, biarkan pasangan Anda penuh dengan rasa penasarannya. Anda juga bisa mengirimkan faks lucu ke kantornya. Pastikan pasangan Anda menerima langsung faks itu dan bukan sekretarisnya. 

Romantic Evening di Hari Valentine

Malam yang ditungu-tunggu telah datang dan hanya untuk Anda berdua. Anda bisa mengajak pasangan dengan ide-ide baru, main skating, makan romantis di restoran atau menyewa ruang kecil bioskop menonton film favorit Anda berdua. 

Valentine di Rumah

Jika Anda tidak punya waktu memesan meja di restoran, Anda bisa membuat suasana lain di rumah. Isi bak mandi dengan air panas, tambahkan garam, dan tambahkan atribut-atribut bajak laut. Tuliskan kata cinta di sehelai kertas, membakar tepi kertas dan menyematkannya disela-sela atribut bajak laut. Nikmati laut tenang atau memiliki badai berlanjut - semua angin di layar Anda.

Pink and Red yang Hot di Valentines Day


Pink and Red yang Hot di Valentines Day
Bingung dengan hadiah bagi sang kekasih hati atau teman terbaik Anda di hari Valentine nanti?

Tidak perlu bingung, karena brand underwear ternama dunia, Victoria Secret (VS), telah mengeluarkan koleksi manis dan seksi mereka, dalam bentuk underwear yang gaya berwarna pink dan merah.

Koleksi hot ini terbuat dari bahan bahan berkualitas satu, koleksi Valentine kali ini, dijamin akan membuat teman atau kekasih Anda Happy luar biasa.

"Koleksi Victoria Secret begitu seksi dan nyaman saat digunakan," terang Supermodel Candice Swanepoel yang juga menjadi salah satu angel dari Victoria Secret ini pada Dailymail.

Bagi Anda yang tertarik, segera saja berselancar di internet ataupun bisa mengunjungi langsung galeri dan butik pakaian dalam ternama ini. Ayo tunggu apa lagi?

Manisnya Velentine Rose Cake


Manisnya Velentine Rose Cake
Valentine tingga menghitung hari. Tentunya di hari spesial ini Anda ingin memberikan sajian yang manis untuk kekasih Anda. 

Valentine Rose Cake adalah pilihan yang tepat. Mau langsung bikin sendiri di rumah, ini dia resepnya: 

Bahan A :
- 100 gr Gula Pasir
- 100 ml Minyak Goreng
- 75 ml Air
- 1 btr telur, kocok lepas
- 4 btr kuning telur

Bahan B :

- 120 gr Tepung terigu
- 15 gr tepung maizena
- 1/2 sdt backing powder

Bahan C:
- 5btr putih telur
- 1/2 sdt cream of tar 

Bahan pudding :
- 150 gr Gula Pasir
- 2 bks agar-agar merah
- 1600ml susu cair

Cetakan :
Loyang 28 x 28 x 3 cm yang telah dialasi kertas roti di olesi margarine

Cara Membuat :
1. Cake : Rebus minyak goreng dan air hingga mendidih, angkat, biarkan hangat, tuang dalam telur, aduk rata, sisihkan
2. Campur bahan B, tuang dalam campuran minyak, aduk rata, tambahkan kuning telur, aduk rata kembali, sisihkan
3. kocok bahan C hingga setengah mengembang, masukkan gula pasir, kocok lagi hingga mengembang. Masukkan dalam campuran bahan B, aduk rata.
4. tuang adonan kedalam Loyang, panggang dalam oven bersuhu 180 derajat Celcius hingga matang, angkat. Potong potong sesuai cetakan.
5. Puding: Masak semua bahan sambil diaduk hingga mendidih, angkat, aduk hingga agak dingin.
6. letakkan 1 potong cake di dasar Loyang, tuang puding perlahan diatasnya, lakukan selang seling hingga cetakan penuh, biarkan beku.
7. Sajikan dan hiasi dengan bunga mawar.

7 Trik Cerdas Rayakan Valentine bagi Si Jomblo

Bagi Anda yang masih single atau available tentu menjelang datangnya hari valentine akan menjadi tantangan tersendiri bagi Anda. Mengapa demikian?
7-Trik-Cerdas-Rayakan-Valentine-bagi-Si-Jomblo
Hari valentine atau yang biasa disebut hari kasih sayang tentu identik dengan pasangan yang saling berbagi kado sebagai ungkapan kasih sayang satu sama lain. Dan bagi Anda yang masih jomblo, tentu kondisi ini akan cukup menyiksa jika terlalu dipikirkan, dan ujungnya bisa mengganggu kesehatan Anda.
Nah, daripada perayaan valentine menjadi hari paling menyedihkan bagi Anda, sebaiknya lakukan 7 hal berikut agar valentine Anda tak lagi sengsara.
  1. Datang ke Gym
    Tak perlu berkecil hati jika hari valentine membuat mood Anda memburuk. Bagi para jomblo ini adalah hal yang wajar. Jika Anda ingin mendapatkan suasana hati yang lebih baik, datang saja ke gym. Di sana Anda bisa menyalurkan keprihatinan Anda dengan latihan.
    Selain itu, Anda juga bisa membuka peluang untuk berkenalan dan menjalin hubungan dengan orang-orang yang berlatih di gym lainnya. Jika orang tersebut datang sendiri ke gym di hari valentine bisa jadi ia bernasib sama dengan Anda. So, let’s go to the gym!
  2. Manjakan Diri
    Hari valentine juga menjadi momen yang tepat untuk memanjakan diri setelah sekian lama Anda bergelut dengan kesibukan. Datang ke salon, spa, atau sekedar menikmati fasilitas massage, tentu akan membuat tubuh kembali bugar dan mood Anda kembali membaik. Manjakanlah diri Anda seolah Anda memanjakan pasangan Anda.
  3. Beli Kado buat Diri Sendiri
    Jangan membatasi diri Anda dengan manganggap valentine adalah hubungan kasih sayang antara dua orang. Konsep kasih sayang secara luas tak hanya untuk orang lain, namun juga diri Anda pribadi. Tidak ada salahnya membeli kado buat diri sendiri sebagai bentuk kasih sayang kepada diri Anda.
  4. Jomblo Party
    Jangan berkecil hati karena status jomblo tidak hanya Anda yang menyandangnya. Ajak teman-teman Anda, yang sama-sama jomblo, untuk berkumpul dan mengadakan pesta bersama. Jangan memandang gender. Ajak semua teman Anda baik pria atau wanita untuk berkumpul bersama. Selain meningkatkan keakraban, Anda juga berpeluang menjalin hubungan.
  5. Travelling
    Bagi Anda yang suka bepergian sendiri tentu hari valentine tidak akan memberi pengaruh yang besar. Menghabiskan sehari penuh dengan travelling ke luar kota untuk sekedar menikmati kesendirian dan mengunjungi tempat-tempat favorit bisa menjadi aktivitas yang menyenangkan di hari valentine. Anda pun bebas melakukan apa saja tanpa ada pasangan yang cemburu ketika Anda bertemu dengan seseorang yang menarik di tengah perjalanan.
  6. Berkumpul bersama Keluarga
    Jangan lupa jika Anda masih punya keluarga yang selalu siap mendukung apapun kondisi Anda. Ambillah cuti sehari dan temuilah ayah, ibu, dan saudara-saudara Anda di hari valentine. Ingatlah bahwa kasih sayang dan kehangatan sejati ada di dalam keluarga Anda. Ingat pula bahwa keluarga adalah sebaik-baik tempat untuk merayakan valentine.
  7. Lakukan Aktivitas Biasa
    Dari sekian banyak cara yang bisa dilakukan para jomblo menghadapi hari valentine, cara inilah yang paling simple dilakukan. Anggap saja tidak ada hari valentine dan beraktivitaslah seperti biasa! mudah bukan?

Membuat Gaun Cantik untuk Valentine


Photo by: Courtesy of Alfred SungBlack Bridesmaid Dress: Alfred SungCocktail-length halter dress, style D441, Alfred SungIngin pakai baju baru saat valentine? Tak perlu mengeluarkan uang banyak untuk membeli sebuah gaun baru, karena Anda bisa membuatnya sendiri dengan mudah.

Tanpa pola dan keahlian menjahit yang luar biasa, siapapun bisa membuat gaun cantik yang bisa digunakan untuk acara semi formal.

Ini beberapa bahan yang harus disiapkan.

1,5-2 meter kain yang bisa melar (stretch) atau bahan kaus.
Gunting
1 meter Benang karet dengan lebar 1 centimeter
2 meter Pita kain (pilih yang warnanya senada dengan kain.

Mengapa Cokelat Baik untuk Kesehatan Anda?

Menjelang perayaan Hari Valentine esok hari, American Chemical Society (ACS) merilis beberapa fakta kimia yang menyoroti mengapa konsumsi cokelat dalam jumlah sedang baik untuk kesehatan Anda.
cokelat valentine day
Organisasi ilmiah terbesar di dunia itu merilisnya dalam bentuk sebuah video Bytesize Science. Dalam video tersebut, ACS menjelaskan bagaimana sebatang cokelat bisa mengandung ratusan senyawa dan banyak khasiat yang menguntungkan.
Faktanya, cokelat bisa meningkatkan mood Anda, dan bukan hanya memiliki rasa yang lezat. Cokelat juga mengandung sejumlah bahan kimia yang menghambat kerusakan pada anandamide neurotransmitter, atau disebut “molekul kebahagiaan”, yang dapat memblokir rasa sakit dan depresi.
Cokelat juga mengandung kafein dan theobromine, stimulan yang dapat memberikan ledakan energi.
Menurut sebuah artikel dari Journal of Agricultural and Food Chemistry milik ACS, polifenol alami dalam kakao (bahan utama dalam coklat) mampu meningkatkan tingkat HDL, umumnya dikenal sebagai “kolesterol baik”.
So, tunggu apalagi? Ayo berbagi rasa cinta Anda dengan memberikan cokelat terbaik ke pasangan Anda di Hari Valentine! Jangan lupa, pastikan memilih jenis dark chocolate yang mengandung persentase cocoa powder paling tinggi untuk mendapatkan segala manfaat zat antioksidan.

Yuk Matching di Hari Kasih Sayang


Yuk Matching di Hari Kasih Sayang
Anda belum punya kostum untuk Hari Kasih Sayang, nanti? Atau Anda ingin berganti warna kostum selain warna Pink pada 14 Februari besok?

Maka Ghiboo merekomendasikan gaya fashion duo sejoli yang kembali dimabuk cinta, Rihanna dan Chris Brown saat tampil di malam Grammy Award lalu di Los Angeles, California.

Bagi Anda Pria, setelan putih-putih ala Chris Brown, akan membuat Anda makin dewasa dan chraming. 

Gaya formal ini, tidak akan membuat Anda terlihat aneh, ini malah akan menambah nilai plus personal Anda sebagai stylista, yang tidak ketinggalan berita fashion terbaru.

Dan bagi Anda yang wanita, gaun cantik warna merah ala Rihanna, akan menambah nilai eksotis tampilan Anda di hari cinta ini. Gaun cantik ini, juga akan membuat Anda makin dewasa.

Dan jangan lupakan sikap mesra seperti yang diperlihatkan Chris dan Rihanna. Tidak ada salahnya Anda duduk bermanja-manja dengan pasangan Anda saat berada di meja makan. Lupakan untuk makan gaya formal, alais harus duduk saling bertatapan, duduklah berdampingan, ini akan memberikan sensai beda di hari Valentine Anda. Berani mencoba, bukan?

Sembilan Alasan Terburuk untuk Menikah


Photo by: Bride and GroomThe BouquetNope. Not just because flowers are pretty. In fact, the history of bouquets come from ancient times when women carried aromatic bunches of garlic, herbs and spices to ward off evil spirits. Different herbs meant different things. Sage meant wisdom, for example. Later, flowers replaced herbs and took on meanings all their own. Orange blossoms, for example, mean happiness and fertility. Ivy means fidelity; lilies mean purity.Ketika dua orang jatuh cinta, pernikahan jelas menjadi jawabannya. Namun jangan bodohi diri kita sendiri, karena banyak juga orang menikah bukan karena cinta. Jika Anda siap menikah namun sadar bahwa Anda masih bingung terhadap perasaan cinta, pertimbangkan lagi keputusan untuk menikah. 

Anda layak mendapatkan kebahagiaan dalam hidup. Jika ada sedikit keraguan di kepala Anda, itu bisa menjadi pertanda bahwa Anda belum siap menikah. Berikut sembilan alasan mengapa Anda harus menunda pernikahan saat ini juga!

1. Untuk menyenangkan orangtua 

Memang, orangtua akan merasa bahagia saat mengetahui bahwa ada seseorang yang akan menjaga Anda. Tapi mereka sebenarnya hanya menginginkan cucu.

2. Untuk membuktikan memiliki orientasi seks yang normal

Entah Anda mencoba untuk membuktikan orientasi seksual kepada diri sendiri atau orang lain, pernikahan bukanlah jawabannya.

3. Membantu teman yang kesulitan

Apakah harus kami ingatkan bahwa menikah untuk tujuan mengelabui proses imigrasi adalah tindakan kriminal? Pengorbanan yang sia-sia.

4. Anda hamil

Mengetahui bahwa Anda hamil adalah hal yang menakutkan. Apalagi jika Anda hamil saat masih melajang, maka itu akan lebih menakutkan. Terburu-buru menikah sebelum Anda siap, bisa membuat pernikahan Anda berakhir tragis. Biasakan diri dengan peran sebagai ibu sebelum siap memikul tanggung jawab dalam pernikahan.

5. Sudah terlalu lama berpacaran

Anda mengencani seorang pria dan hubungannya berjalan lancar. Dia mencintai Anda dan semuanya baik-baik saja. Apakah Anda harus terikat dan menikah? Jika Anda belum siap maka jangan lakukan.

6. Melunasi utang

Anda memiliki banyak utang  dan tidak bisa melunasinya. Sebelum Anda menikah dengan pria yang memiliki banyak uang, pahamilah bahwa kebahagiaan pribadi tidak bisa dibeli dengan uang.

7. Karena semua orang juga menikah

Jadi, semua orang yang pernah Anda temui sudah menikah dan Anda masih melajang. Hindari perasaan tertekan dan jadilah diri sendiri. Cinta akan datang saat waktunya tiba.

8. Mewujudkan pernikahan impian

Daya tarik dari pernikahan mewah memang tidak terelakkan, namun apakah itu harga yang pantas dibayar untuk kehidupan tanpa cinta? Silahkan tanya Kim Kardashian.

9. Ingin memiliki anak


Ya, pepatah bijak berbunyi, “Awalnya cinta bersemi, lalu menikah, dan akhirnya ada bayi,” namun mungkin Anda bukan tipe gadis konvensional seperti itu.

Menormalkan Tekanan Darah Rendah Tanpa Obat

Tanya:
Dok, tensi darah saya sering kali turun, biasanya diberikan vitamin oleh dokter supaya tensinya normal lagi. Tapi kalau minum vitamin, saya malah merasa mual, pusing dan bahkan muntah. Mungkin karena tidak cocok? Apa ada solusi lain selain minum vitamin?
Vany (jakarta)
 
Jawab:
Dear Vany,

Banyak faktor yang bisa menyebabkan tekanan darah seseorang menurun. Beberapa kemungkinan penyebabnya adalah Anda menderita kurang darah, kurang olahraga, dan makan yang jumlahnya tidak mencukupi kebutuhan tubuh Anda.
 
Jika memang penyebabnya adalah porsi makan Anda yang kurang, harus dicoba untuk makan dalam jumlah yang cukup dan jadwalnya pun harus sesuai. Jangan lupa mengonsumsi buah dan sayuran. Hal ini sangat baik untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral Anda sehingga tidak perlu minum vitamin. Untuk mengetahui penyebab pastinya dengan tepat, cobalah berkonsultasi langsung dengan dokter Anda.

Nyeri Dada Kiri Tak Selalu Penyakit Jantung

Tanya:
Saya seringkali merasakan nyeri di bagian dada sebelah kiri. Apakah ini merupakan gejala penyakit jantung?
 Anni

Jawab:
Halo Bu Anni,

Rasa sakit di bagian dada sebelah kiri belum tentu mengindikasikan adanya penyakit jantung.
Nyeri pada dada dapat disebabkan oleh hal-hal lain selain jantung, seperti nyeri akibat adanya sesuatu yang terjadi pada paru-paru, lambung, tulang, maupun persendian yang ada di sekitar dada. Nyeri jenis demikian juga dapat terjadi pada orang-orang berusia muda (usia kurang dari 40 tahun).

Perhatikan kapan dan bagaimanan perasaan nyeri di bagian dada muncul. Apabila nyeri pada dada muncul pada saat berada dalam posisi berbaring miring atau dalam posisi membungkuk, maka rasa nyeri cenderung mengindikasikan adanya peradangan pada saraf di daerah iga atau disebut dengan  intercostals neuritis. Diagnosis lain yang mungkin menyebabkan rasa nyeri adalah adanya peradangan rongga pleura/rongga pembungkus paru yang disebut dengan pleuritis, serta kemungkinan adanya masalah pada persendian iga dan otot dada atau yang disebut dengan costochondral syndrome/ costo-chondritis.

Bagi nyeri yang terjadi dan terbukti merupakan masalah dengan persendian dan otot dada, obat anti nyeri seperti ibuprofen (diminum 3 kali sehari, masing-masing dengan dosis 200 mg) dilengkapi dengan kompres hangat selama 10 menit dan pemijatan  pada bagian dada atau di mana pun yang terasa sakit seharusnya sudah mampu meredakan nyeri.
Jika berbagai tindakan di atas kurang membantu mengontrol rasa nyeri, disarankan bagi Ibu Anni untuk segera memeriksakan diri ke dokter untuk mencari tahu penyebab rasa nyeri dada. Biasanya dokter akan menyarankan untuk dilakukan rontgen dada dan EKG atau elektrokardiografi untuk memeriksa kondisi jantung dan paru-paru. 
Demikian informasi, semoga dapat membantu. Terima kasih.

Lubang Telinga Tak Boleh Terlalu Bersih

Telinga merupakan salah satu organ tubuh yang vital, sehingga perawatan telinga wajib Anda lakukan. Tentu saja perawatan telinga harus dilakukan dengan cara yang benar, karena bila dilakukan sembarang dapat berakibat fatal. Sebelum Anda membersihkan telinga, berikut ini hal-hal yang harus Anda ketahui:

- Kulit pada saluran telinga luar memiliki kelenjar khusus yang dapat menghasilkan kotoran telinga yang dikenal dalam istilah kedokteran sebagai serumen. Setiap orang memiliki bentuk serumen yang berbeda-beda, ada yang cair, padat, atau berupa kulit kering dan warnanya juga bervariasi tergantung pada komposisinya. 

- Sebagian besar saluran telinga dapat membersihkan sendiri. Lapisan kulit saluran telinga bermigrasi dari gendang telinga ke telinga pembukaan luar. Kotoran telinga yang lama akan diangkut dari saluran telinga yang lebih dalam menuju keluar, biasanya berbentuk serpihan kering.

- Pada liang telinga bagian luar terdapat rambut-rambut halus yang berfungsi sebagai penyaring terhadap kotoran yang mungkin masuk dari luar seperti debu. Rambut-rambut halus inilah yang bertanggung jawab untuk melindungi telinga Anda dari kotoran dan bakteri penyebab infeksi. 
 
Bolehkah membersihkan telinga setiap hari? 
Terlalu rajin membersihkan telinga sangat tidak dianjurkan, karena akan membuat liang telinga Anda menjadi kering, terasa gatal dan akan mudah terinfeksi. Kotoran telinga atau serumen umumnya akan penuh sekitar 3-6 bulan, jadi sebenarnya Anda tidak perlu membersihkan telinga setiap hari dengan kapas telinga (cotton bud). 

Penggunaan cotton bud baik dilakukan apabila kotoran telinga Anda sedikit cair dan tidak keras. Jika kotoran telinga Anda keras, penggunaan cotton bud tidak dianjurkan, karena dapat membuat kotoran telinga tersebut malah terdorong masuk ke dalam telinga. 

Menggunakan cotton bud dengan tidak hati-hati juga dapat menyebabkan trauma pada gendang telinga hingga pecahnya gendang telinga Anda. Apabila kotoran telinga Anda terlalu banyak dan telah mengganggu pendengaran, ada baiknya Anda mengunjugi dokter spesialis THT (Telinga, Hidung, dan Tenggorokan) untuk segera dilakukan tindakan pembersihan kotoran telinga.

Jika Rahang Terasa Sakit Saat Disentuh


SakitTanya:
Saya merasakan sakit di bagian rahang bawah di sebelah kanan, tepat di bawah telinga. Rasa sakit awalnya terasa seperti akan muncul jerawat, namun tidak ada jerawat yang muncul. Saat mengunyah, rahang tersebut tidak terasa sakit, namun saat dipegang sakit. Apa penyebabnya ya?
Ruhul
 
Jawab:
Halo Ruhul,
 
Rasa sakit yang timbul dapat disebabkan oleh berbagai macam hal, mulai dari gangguan persendian rahang atau yang disebut dengan temporo mandibular joint syndrome, hingga gangguan saraf di daerah wajah atau yang disebut dengan trigeminal neuralgia.
 
Penyebab rasa sakit tidak dapat disimpulkan sendiri karena terlalu berisiko. Sebaiknya Anda segera memeriksakan diri secara langsung kepada dokter untuk mendapatkan perawatan yang sesuai dengan gejala penyakit.
 
Untuk sementara, Anda dapat mencoba meredakan rasa nyeri dengan mengonsumsi ibuprofen berdosis 200 mg sebanyak dua kali sehari masing-masing satu tablet. Biasanya rasa nyeri akan hilang setelah 3 hingga 5 hari. Apabila rasa nyeri tidak hilang selepas dari jangka waktu tersebut, kemungkinan besar diperlukan penanganan khusus oleh dokter spesialis saraf dan Anda harus segera memeriksakan diri.

Penyebab Gusi Bengkak

Tanya:
Saya mengalami gusi bengkak hingga menjalar ke tenggorokan. Apa obat yang tepat untuk mengatasi kondisi ini? Terima kasih atas penjelasannya.
Syifa

Jawab:
Halo Syifa,
Mengenai bengkak pada gusi, banyak faktor yang menyebabkan hal tersebut terjadi. Bengkak diakibatkan peradangan gusi bisa dipicu oleh adanya penumpukan karang gigi hingga ke sulcus gingiva, sisa akar yang meradang, gigi berlubang yang terinfeksi, atau bentuk-bentuk infeksi penyakit mulut lainnya.

Disarankan bagi Anda untuk melakukan kontrol ke dokter gigi. Dokter gigi akan melakukan pemeriksaan menyeluruh untuk menemukan penyebab dari keluhan gusi bengkak hingga ke tenggorokan. Sementara ini, Anda perlu untuk terus menjaga kebersihan mulut dengan rutin menyikat gigi dan lidah dan membersihkan sisa-sisa makanan dengan flossing.

Mengenal Gangguan Baby Blues


Vanessa Lachey Reveals Battle With 'Baby Blues'Banyak yang menganggap, gangguan klinis baby blues dan depresi pascamelahirkan adalah hal yang sama. Padahal ada perbedaan yang jelas. 

Rasa letih karena perubahan jadwal tidur dan berbagai kegiatan merawat bayi pasti membuat wanita yang baru menjadi ibu merasa frustasi. Perasaan depresi kadang membuat air mata tak tertahan lagi. Tapi jangan salah, itu belum tentu baby blues. 

Baby blues adalah gangguan klinis yang datang sesaat setelah melahirkan. Bahkan sebelum si ibu merasakan repotnya mengurus bayi yang baru lahir. Rasa cemas dan dan emosi labil biasanya menjadi gejala yang paling jelas. 

Emosi tak stabil ini yang kemudian membuat si ibu kehilangan percaya diri dan terkadang enggan merawat anaknya.

Lalu apa perbedaan baby blues dan depresi pascamelahirkan Shoshana Bennett, Ph.D. dalam jurnal Pychology Today mengungkapkan bahwa, baby blues adalah gejala klinis yang normal. Data menyebutkan hampir 80 persen wanita melahirkan mengalami baby blues. Gejala baby blues biasanya hanya berlangsung dua minggu. Berbeda dengan depresi pascamelahirkan yang bisa berkepanjangan. 

Efek depresi pascamelahirkan pun lebih berbahaya karena bisa jadi si ibu menyakiti diri sendiri juga anaknya. Akan tetapi, jika tidak ditangani secara serius, gangguan baby blues bisa bertambah parah dan berubah menjadi depresi pascamelahirkan.

Untuk mengenal lebih jauh mengenai penyebab, gejala serta mengatasi baby blues, Yahoo SHE bersama Bilna akan mengadakan talkshow dengan tema 'Baby Blues'. Semua pertanyaan dan curhat para ibu akan dijawab oleh sang ahli dalam acara yang akan berlangsung pada Sabtu, 30 November mendatang. 

Microsoft Tak Pertimbangkan Elop Lagi, Cenderung ke Alan Mulally

Proses pencarian kandidat CEO Microsoft pengganti Steve Ballmer terus berlanjut. Setelah mengerucut menjadi lima kandidat beberapa waktu yang lalu, sekarang ini opsi kandidat CEO semakin mengecil dan menyisakan dua kandidat utama.
Kandidat pertama adalah Alan Mulally, CEO Ford, yang berhasil mengangkat perusahaan otomotif tersebut dari keterpurukan menjadi menguntungkan. Alan Mulally merupakan orang luar yang menguasai manajemen dengan baik namun tidak memiliki latar belakang teknologi informasi sebagai inti dari bisnis Microsoft.
Kandidat kedua adalah Satya Nadella yang saat ini menjadi vice presiden Microsoft untuk Cloud and Enterprise Group. Nadella merupakan kandidat internal dan lebih diunggulkan dari dua kandidat internal lain yang sempat masuk bursa CEO yaitu Tony Bates dan Stephen Elop.
Kabar ini diperoleh Bloomberg dari orang yang mengerti tentang situasi tersebut. Meski begitu, pihak Microsoft menolak berkomentar atas rumor ini, demikian pula staf dari Nokia yang masih mempekerjakan Elop saat ini. Pihak Ford sendiri menyatakan bahwa sampai saat ini tidak ada yang berubah di Ford dan Alan masih terus berfokus pada rencana eksekutif Ford. Selain itu Ford juga mengatakan tidak akan menanggapi adanya spekulasi tersebut.
Microsoft diperkirakan akan mengumumkan CEO barunya pada akhir tahun 2013 atau awal tahun 2014 mendatang.

"Bekal" Traveling Ibu Hamil

Traveling jadi kesempatan ibu hamil berelaksasi sebelum sibuk mengurus bayi. Kapan waktu paling nyaman? Lakukan saat kehamilan berusia 18-24 minggu. Berdasar penelitian American College of Obstertrics and Gynecology (ACOG), trimester awal masih rawan keguguran sedang trimester 3 berisiko lahir prematur.Mau tahu apa saja yang diperlukan oleh ibu hamil? Ini dia tips untuk liburan Ibu yang 'doyan' jalan-jalan tanpa perlu khawatir kesehatan dan perutnya. Berikut ini tips bebas cemas untuk ibu hamil yang ingin berlibur:
  1. Minta izin dokter. Jelaskan tujuan, berapa lama dan dengan apa Anda pergi ke tempat berlibur. Berdasarkan kondisi kandungan Anda, dokter akan membekali resep obat untuk gangguan kesehatan ringan dan vitamin yang mungkin Anda perlukan di perjalanan. Mislanya, obat antimual, diare,  vitamin penambah darah dan sebagainya. Bila perlu, minta rekomendasi alamat dokter dan rumah sakit terdekat yang bisa Anda kunjungi jika terjadi gangguan pada kehamilan saat Anda berlibur.
  2. Siapkan dokumen. Jangan pergi jauh tanpa membawa  buku riwayat kesehatan. Bila harus dirawat, buku kesehatan ini membantu dokter setempat mengambil tindakat tepat. Jika naik pesawat di usia kehamilan 27 minggu, Anda boleh terbang tanpa surat keterangan dokter dan harus menandatangani surat pernyataan yang membebaskan perusahaan penerbangan dari segala risiko yang terjadi pada Anda akibat menumpang pesawat terbang. Lebih dari 27 minggu, Anda perlu menandatangani surat pernyataan sejenis dan membawa surat keterangan sehat dari dokter.
  3. Isi koper, dengan pakaian nyaman sesuai dengan cuaca dan kondisi di tempat liburan. Hindari mengisi koper dengan bawaan terlalu berat.  Jangan lupa membawa alas kaki yang nyaman dan memiliki hak kurang dari 3 cm. Jika saat liburan ada banyak agenda berjalan kaki, siapkan sepatu yang mengikuti kontur kaki seperti sepatu olahraga.
  4. Sering minum agar tak dehindrasi. Hindari minuman mengandung kafein dan minuman bersoda karena dapat memicu heartburn. Sediakan pula makanan ringan seperti crackers dan buah-buahan. Jaga pola makan dengan makan sesering mungkin dalam porsi kecil agar perut tidak kosong dan gula darah tetap stabil. Bila ingin menikmai kuliner lokal, usahakan untuk makan di tempat bersih. Perhatikan proses memasak, konsumsi masakan yang terbuat dari sayuran atau daging segar yang dimasak hingga matang.
  5. Susun agenda, buat rancangan kegiatan santai dan sesuai dengan kemampuan fisik. Di perjalanan sempatkan diri untuk beristirahat dan melakukan peregangan. Segera memeriksakan diri ke dokter terdekat bila Anda mengalami gangguan seperti kontraksi yang konstan atau perdarahan. Selamat berlibur :)

Duh, Berani Makan Roti Dengan Selai 'Cabai Setan' Ini?


Duh, Berani Makan Roti Dengan Selai 'Cabai Setan' Ini?
Tak punya banyak waktu untuk sarapan, atau ingin mengganjal perutsambil menunggu waktu makan tiba? Nah, pilihan mudahnya adalah mengambil sepotong roti. Tak lengkap rasanya memakan sepotong roti tanpa selai lezat. Selai coklat, selai kacang atau selai buah sudah biasa jadi pendamping roti.
Tapi bagaimana mengkonsumsi roti dengan selai yang mendapat predikat selai “setan” satu ini? Yap, seperti dilansir dari Food Beast toko bahan makanan asal Amerika menciptakan sebuah selai yang diberi nama “Ghost Pepper Jelly” terbuat dari cabai-cabai Jalapeno yang diklaim sebagai cabai terpedas di dunia.
Sebuah cabai Jalapeno saja memiliki skala kepedasan 3000 skala scoville batas skala 1 juta. Satu olesan selai Jelly ini diklaim oleh pembuatnya dibuat dengan cinta dan api seribu matahari saking pedas dan panasnya. Sarapan roti selai ini akan benar-benar membuat seseorang bangun dan membelalakkan mata di pagi hari.
Orang-orang yang pernah mencobanyapun mengatakan bahwa selai satu ini mungkin akan membuat hidung dan mata terus berair. Jadi pantas saja kalau selai ini dapat julukan selai setan. Kay’s kitchen membanderol setoples selai ini dijual seharga $ 7,99 atau sekitar 95 ribu rupiah.
Duh, kalau selainya terbuat dari cabai terpedas di dunia seperti ini, kira-kira kamu akan tahan tidak ya memakannya? Berani cicip roti dengan selai setan ini Dreamers?

Angin Barat Memaksa Nelayan Marunda Alih Profesi


Angin Barat Memaksa Nelayan Marunda Alih Profesi
Musim angin barat sejak awal bulan ini membuat nelayan tak bisa melaut. Akhirnya mereka harus memutar otak untuk menemukan pekerjaan sementara. Salah satunya Kasman (39), nelayan yang beralih profesi sementara sebagai pedagang.
"Kalau tidak begitu tidak makan," kata dia saat ditemui di lapaknya di bibir bendungan Pantai Marunda Kamis 28 November 2013. Dia memilih membuka lapak sederhana yang menjual makanan kecil, minuman, kelapa muda dan kerang hijau. "Lumayan untuk makan sehari-hari," kata dia.
Menurut Kasman, dari hasil berdagang seperti ini, dalam sehari dia bisa mengantongi sekitar Rp 150.000 dalam sehari. "Itu kalau hari biasa," kata dia. Jika hari libur, menurut dia, dia bisa mengantongi sampai Rp 500.000 dari seharian berdagang. "Kalau kondisi pantai lebih rapi, bisa lebih nampaknya," kata dia.
Kasman menuturkan, meski kondisi pantai belum begitu rapi, pengunjung selalu ada setiap harinya. "Kalau waktu liburan sekolah bisa sampai penuh," kata dia. Dia pun yakin, jika berdagang, pendapatan yang akan diperolehnya bisa lebih besar. "Kondisi gini aja bisa ada yang dapat sejuta sehari yang dagang," ujar dia.
Menurut Kasman, rata-rata nelayan di kawasan ini pun bukan hanya dia yang beralih profesi sementara. "Banyak juga yang kerja lain selama musim angin barat," kata dia. Ada yang berdagang, ada pula yang menyewakan perahunya untuk pengunjung yang ingin mengitari sekitaran pantai.
Bahri (33), nelayan di kawasan tersebut juga mengatakan hal serupa. Dia memilih menggunakan perahunya untuk pariwisata bagi pengunjung yang ingin berkeliling pantai. "Karena tidak bisa melaut jauh buat mengambil ikan," kata dia. Bahri menarifkan Rp 5.000 per orang bagi pengunjung yang ingin mengitari pantai. Pendapatannya lumayan. Di hari libur, dia bisa mengantongi hingga Rp 1.000.000 perhari. "Tapi kalau hari biasa tak tentu," kata dia. Hanya beberapa ratus ribu. Jika sedang sepi, dia pun kerap melakukan pekerjaan lain seperti menjadi supir atau kuli bangunan.
Di musim bagus, Bahri mengaku bisa mendapat tangkapan ikan sampai 3 kuintal. "Jika dijual bisa dapat Rp 5.000.000an," kata dia. Namun rata-rata tangkapan sekitar 50 kilogram per hari. "Rata-rata ikan bandeng," ujar dia. Yang dijual bisa sekitar Rp 15.000 perkilogram. Kasman pun mengungkapkan hal serupa. Rata-rata sekali melaut, dia bisa memperoleh ikan sebanyak 30 kilogram.
Meski demikian, Kasman dan Bahri kompak mengatakan bahwa profesi utama mereka adalah nelayan. "Kalau musim sudah baik, kami akan melaut lagi," ujar dia. Keduanya sudah menjadi nelayan sejak usianya masih anak-anak. "Saya sudah 23 tahun jadi nelayan," ujar Bahri.

Selama bencana, iCalamity akan membantu Anda menemukan keluarga dan teman

image7-720x339
Topan Haiyan yang sebelumnya melanda Filipina tampaknya telah menjadi pelajaran bagi semua orang. Sejumlah startup dan perusahaan bahkan telah menciptakan platform respon krisis online untuk membantu.
Dan sebagai persiapan untuk bencana yang mungkin terjadi di masa depan, sejumlah developer asal Davao telah menciptakan sebuah aplikasi yang menghubungkan keluarga dan memberitahu orang yang mereka cintai tentang lokasi dan situasi mereka saat ini dengan menggunakan handphone mereka.
Aplikasi ini bernama iCalamity, yang terlahir di AngelHack hackathon di Davao yang diselenggarakan oleh Smart Developer Network. Hackathon ini mempunyai tema “Hack2Help” yang menantang developer software dan programmer mobile di wilayah ini untuk membuat aplikasi dan sistem dalam waktu 24 jam yang dapat berguna selama masa darurat.
iCalamity mengalahkan 18 proyek aplikasi mobile lainnya yang berkompetisi selama hackathon tersebut.
Christopher John Cubos, anggota tim yang menciptakan iCalamity, mengatakan tujuan aplikasi ini adalah “untuk memastikan bahwa tidak seorang pun menghadapi bencana sendirian.” Ia menambahkan:
Sebagian besar orang di Leyte dan daerah lainnya merasa sendirian dan ditinggalkan.
Ketika topan melanda, tak seorang pun berada di sana untuk membantu mereka sesegera mungkin, dan sebagian besar orang yang selamat ditinggal untuk berjuang sendiri.
Orang-orang dari berbagai negara, atau bahkan orang Filipina yang bekerja di luar negeri dapat melacak keberadaan keluarga mereka. Orang-orang akan dapat mengetahui lokasi yang tepat dari anggota keluarga melalui nomor handphone mereka. Lokasi akan ditandai pada peta interaktif.
image9-720x523

Tidak ada sinyal? Tidak masalah

Seluruh sistem iCalamity menggunakan kombinasi GPS, teknologi geofencing dan pemetaan untuk menentukan lokasi pengguna handphone secara benar. iCalamity juga memanfaatkan Youphoric SMS APImilik perusahaan telekomunikasi Smart Communications dan penyedia konten YouPhoric laboratorium.
Jika sistem gagal memunculkan notifikasi lokasi ke orang tertentu – karena kurangnya sinyal atau baterai – aplikasi ini secara otomatis menyimpan daftar anggota keluarga atau teman-teman yang telah ditetapkan sampai aplikasi ini menemukan pengguna dengan sinyal handphone atau koneksi data yang aktif.
Cubos mengatakan bahwa aplikasi ini juga berguna bagi tim SAR di daerah bencana sehingga mereka dapat segera mengidentifikasi individu dan daerah mana yang memerlukan bantuan mendesak.
Senior manager for partner management and developer Smart, Delations Jim Ayson, mengatakan bahwa mereka akan bekerja sama dengan iCalamity dan perusahaan lain “untuk digunakan sebagai upaya penyelamatan bencana Yolanda dan penyelamatan serupa di masa mendatang.”
iCalamity tersedia secara gratis di situs-nya. Aplikasi untuk iOS dan Android juga sedang dikembangkan.